Waktu berjalan begitu cepat saat Justin Bieber pertama kali menciptakan Bieber Fever saat single Baby rilis pada 2010. Video musiknya di YouTube bahkan telah ditonton sebanyak 1,3 miliar kali.
Setelah 6 tahun berlalu, kini single-singlenya dari album terbaru Purpose terus bergaung di mana-mana. Sebut saja What Do You Mean, Sorry, dan Love Yourself.
Berulang tahun ke-22 pada 1 Maret, yuk lebih mengenal Justin. Ini dia
22 fakta yang perlu diketahui para fans tentang Justin Bieber:
1. Justin Bieber akan memperingati hari jadinya yang ke-22 dengan kekayaan hingga Rp 2,6 triliun, menurut Yahoo Finance.
2. Maaf Taylor Swift, Justin Bieber adalah penyanyi termuda yang memiliki 5 album terlaris di Amerika Serikat.
3. Dia menjadi penyanyi solo pertama yang memiliki 4 single di Top 40 Billboard bahkan sebelum albumnya rilis.
4. Internet membuat Justin Bieber menjadi bintang pada usia 13 tahun.
5. Patungnya di Madame Tussauds menjadi penanda keabadian cintanya pada mantan kekasih, Selena Gomez.
6. Dia memenangkan Grammy Award pertama pada 2016 untuk kategori Best Dance Recording untuk lagunya Where Are U Now bersama Jack U.
7. Film favorite Justin Bieber? Ternyata cukup mellow, The Notebook.
8. Dia memiliki film dokumenter konsernya dalam bentuk 3D. Film Never Say Never memiliki pendapatan kotor hingga Rp 1, 3 triliun di seluruh dunia.
9. Restoran favorit? Justin memilih T.G.I. Friday.
10. Kalau dia tidak makan T.G.I. Friday, Justin akan memesan Wonder Bread sandwich dengan tomat dan mayo.
11. Atau jika tidak, Justin kemungkinan akan memesan Cap’n Crunch Berries dan Drosted Mini-Wheats.
12. Serial televisi favorit dia tidak lain adalah Smallville dan Friends.
13. Kanye West dan Justin Bieber dikabarkan bersahabat.
14. Ada sekira 52 tato yang menghiasi tubuh Justin.
15. Justin Bieber pernah ditangkap karena menyetir dalam pengaruh alkohol pada Agustus 2014 di Miami.
16. Lebih banyak orang yang memfollow Twitter @justinbieber
daripada jumlah penduduk Kanada, negara asal Justin. Followernya
mencapai 76 juta, sedangnya penduduk Kanada hanya 35 juta orang.
17. Untuk memiliki rambut saat ini, Justin merogoh kocek hingga Rp 10 juta.
18. Ayah Justin, Jeremy Bieber merupakan atlet seni bela diri.
19. Kira-kira Justin suka browsing apa ya? Ternyata situs yang rajin dia kunjungi adalah FreeTypingGame.net.
20. Jika dia tidak menjadi penyanyi seperti sekarang, Justin kemungkinan bakal menekuni jadi arsitek.
21. Justin Bieber memiliki dua saudara yang sangat lucu, Jazmyn dan Jaxon.
22. Foto bugil Justin Bieber sempat beredar di internet dan membuat heboh.
Sumber : http://id.bookmyshow.com/blog-hiburan/22-fakta-tentang-justin-bieber/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar